Headlines News :
Home » , , » Pasang Bola Beton Untuk Menghindari Kecelakaan KA

Pasang Bola Beton Untuk Menghindari Kecelakaan KA

Written By Unknown on Rabu, 18 Januari 2012 | 11.51

Pasang Bola Beton Untuk Menghindari Kecelakaan KA-- PT Kereta Api (KA) memasang gawang bola yang terbuat dari beton sepanjang enam meter, untuk menghalau penumpang nekat yang naik ke atap kereta ekonomi lokal dari Cikampek dan Purwakarta.

 "Bila menghantam bola-bola itu, kepala pasti benjol," kata Kepala Humas PT Kereta Api Daerah Operasi I, Mateta Rizalulhaq, kepada VIVAnews.com.

"Dengan begitu ada dampak psikologi. Kami berharap penumpang bisa turun dengan cara itu."

Tujuan pemasangan gawang bola, agar penumpang yang bandel itu tak celaka, terjatuh dari kereta api yang melaju kencang. Apalagi, penumpang yang bertumpuk di atap juga mengganggu perjalanan kereta api.

Kebijakan tersebut tak hanya memicu polemik di dalam negeri, tapi juga marak diberitakan media asing ternama. Di antaranya, BBC, MSNBC, Daily Mail, Telegraph, Washington Post, CBS News, Fox News, juga Times LIVE.
Share this article :
Terimakasih telah membaca artikel kami yang berjudul Pasang Bola Beton Untuk Menghindari Kecelakaan KA,
Nikmati suguhan kami yang lain dengan artikel dan informasi yang unik dan update.

Sekilas tentang Admin

Saya adalah seorang pelajar yang masih mencari kesetimbangan diri dan ilmu, maaf apabila dalam penyampaian artikel kami belum berkenan di hati sobat pembaca.
Sobat bisa chat bersama admin di Facebook | Twitter | Gmail

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !